Bad Boy, Toxic Boy - Puisi

Pada akhirnya nanti, bad boy akan dikirim ke neraka atas segala dosa yang telah mereka perbuat.

Mereka akan disiksa, jauh lebih sakit dari apa yang mereka telah lakukan kepada orang-orang di sekitar mereka.

Kulitnya akan dibakar sampai teriakannya menghilangkan karismanya.

Besi panas akan masuk ke telinganya dan dibiarkan sampai isi kepalanya, yang kosong, lebur tak tersisa.

Dan melihat semua itu, perempuan akan tetap suka dengan bad boy.

Mereka kasihan, empati, ada yang ingin memperbaiki, dan justru tergoda.

Pada akhirnya nanti, para laki-laki baik yang tak terpilih akan mendapatkan apa yang mereka pantas dapatkan di surga.

Selera perempuan tidak akan mengganggu pengambilan keputusan untuk menempatkan mereka di surga maupun neraka.

Karena Tuhan bukan pria.

Bukan pula wanita.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dilema Asian Value dan Human Rights | Opini

Masa SMA 4: Malam Perpisahan | Blog