DAPAT UANG 500 RIBU, MAU KUAPAKAN???

Sebagai hadiah tahun baru, tanteku yang dari Makassar memberiku uang 500rb. Aku senang sekali! Jarang sekali aku memegang uang sebanyak ini. Uang jajanku seminggu sebesar 300rb dan itu hampir nggak cukup untuk makan, bensi, dan berbagai keperluan lain. Entahlah, padahal cukup banyak, tapi entah kenapa kurang. Tapi kita akan bahas itu nanti.

Sekarang aku punya uang 500rb dan aku tidak tahu harus kuapakan. 


Aku lebih suka menghabiskan uang ini dalam berupa barang karena kalau tidak, uang tersebut akan habis untuk beli makanan dan jajan yang tidak penting. Lebih parah lagi kalau uang lebih ini habis untuk keperluan sehari-hari, seperti ngeprint tugas ataupun isi bensin. Hhh...

Ada beberapa barang yang kuinginkan, salah satunya adalah ini:
Harga bantal leher Miniso x Marvel edisi Spiderman ini harganya sekitar 99.000-120.000. Aku sangat tertarik dengan koleksi Miniso akhir-akhir ini karena aku suka hal-hal yang berbau marvel. Sejauh ini, aku sudah punya dompet Marvel, masker tidur Hulk, handuk Hulk, dan payung Spiderman. Aku sangat butuh bantal ini karena seminggu lagi aku akan tinggal di Banyuwangi selama beberapa minggu atas urusan kampus. Pengalamanku selama KKN, aku sangat-sangat butuh bantal pribadi. Bukan saja karena aku tidak bisa tidur tanpa bantal, tetapi juga karena ngilerku banyak hehe...

Selain bantal, sebenarnya aku mau menggunakan uangku untuk mencicil hape. Hapeku sudah sangat-sangat labil dan sebentar lagi rusak. Sayangnya orang tuaku tidak bisa membelikanku hape baru. Aku pun punya ide untuk mencicil hape baru. Namun, sayangnya karena aku belum bekerja, pengajuan cicilanku ditolak berkali-kali.

Sedih.


which one looks cool, yo?

Sebenarnya ada banyak hal yang kubutuhkan, mulai dari yang paling murah sampai yang paling mahal. Saat ini aku butuh sepatu baru karena 2 sepatuku sudah rusak. Satunya sudah terkelupas kulit luarnya, satunya lagi sangat licin dan dalamnya sudah lepas. Sepatuku sudah tidak manusiawi lagi.
Sejujurnya aku butuh celana juga karena celana chino coklatku kebesaran, tapi aku memilih untuk menjahitnya dulu supaya bisa press body seperti yang kuinginkan.

Aku baru saja beli jam tangna murah di bawah 100rb dan langsung putus talinya. Aku mau membetulkannya juga.

Aku juga butuh earphone baru karena yang berfungsi tinggal sebelah telinga. Selain itu, aku juga harus beli kabel usb yang bagus untuk tablet ku. Hapeku sudah rusak jadi sehari-hari aku menggunakan tablet bekas ibuku.

Sebenarnya banyak yang mau kubeli, tetapi sepertinya saat ini sudah cukup jika kebutuhanku di atas sudah tercukupi. Alhamdulillah, aku merasa cukup akhir-akhir ini, terutama karena aku punya pacar sekarang (kalau yang ini tidak terhitung oleh uang :D). Aku cukup bahagia dengannya dan segala kesulitan hidup jadi ringan karena ada dia.

Mmuah! Love you beb~

Mungkin saat ini aku harus kuikhlas karena tidak bisa membeli hape baru. Sedih sih. Tapi ya mau gimana, aku tidak diijinkan mencicil karena belum punya pekerjaan.

Aku sangat minder akhir-akhir ini dan merasa suatu hari nanti aku tidak bisa menjadi orang sukses. Tidak seperti yang aku bayangkan. Tapi, yah, entahlah...

See you next time, guys! Now I'm gonna go to spend my money. Hehe :))

Komentar

Postingan populer dari blog ini