5 Alasan Mengapa Tepat Membesarkan Anak di Jaman Sekarang
Apakah tepat membesarkan anak di jaman sekarang? Ataukah childfree adalah keputusan yang lebih cocok untuk para pengantin muda? Ada beberapa alasan yang membuat kita sebagai calon orang tua seharusnya tidak takut untuk membesarkan anak di jaman sekarang, yaitu sebagai berikut: 1. Menghargai Perbedaan Jaman sekarang manusia menjadi lebih menyadari banyaknya perbedaan di dunia. Mulai dari perbedaan kulit, ras, agama, bahasa, sampai orientasi seksual. Perlahan-lahan orang mulai sadar bahwa perbedaan tersebut tidak membuat satu pihak mendapatkan perlakuan yang lebih rendah daripada pihak lainnya. Jaman sekarang orang kulit hitam berhak sukses, orang disabilitas tidak dibully, dan orang gay tidak akan dikeroyok oleh massa. Kalau perbedaan ekstrim saja sudah mulai ditoleransi, maka perbedaan kecil seharusnya tidak akan menjadi masalah di masyarakat. Dunia pun akan seharusnya akan semakin aman. 2. Kesadaran akan Kesehatan Mental Kesehatan mental sudah bukan lagi menjadi hal y...